Wisata Alam Goa Urang yang penuh Tantangan

Destinasi Wisata Goa Urang di Tawangharjo Grobogan memiliki pesona keindahan yang sangat menarik untuk dikunjungi. Tempat ini sangat indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda dari aktifitas sehari-hari. Apalagi bagi Traveler penyuka tantangan, susur Goa Urang akan terasa makin seru dan mengasyikkan. Banyak peneliti dari luar daerah yang penasaran dengan tempat ini, hingga banyak di antara mereka yang datang untuk melakukan penelitian.

Goa Urang
Goa Urang, photo by IHateGreenJello

Tepat berada di Dusun Guwo, Desa Kemadohbatur, Kecamatan Tawangharjo, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, setidaknya butuh waktu sejam perjalanan dari pusat kota Grobogan. Akses menuju tempat ini cukup sulit. Sepanjang perjalanan dipenuhi tanjakan dan turunan menantang, nmaun jalur menuju gua ini juga dipenuhi pepohonan hijau yang menyegarkan, serta pemandangan area persawahan penduduk yang bikin jiwa lebih sejuk.

Goa Urang
Goa Urang,Grobogan

Goa Urang memiliki aliran sungai bawah tanah yang cukup menantang. Mulut goa ini terletak ditengah sanggeman, yaitu tanah sekitar hutan yang biasanya dimiliki oleh perhutani kemudian dijadikan tanah garapan warga sekitar. Dari mulut goa, jalanan masuknya agak miring dan masih aman untuk ditapaki tanpa alat bantu. Namun, setelah masuk cukup dalam, senter dan perlengakapan lainnya sudah harus dipergunakan. Banyak ruang-ruang goa yang sangat gelap. Dari sini, aliran gemericik air sudah mulai terdengar.  Dan benar saja, tak lama masuk semakin kedalam, kaki sudah mulai basah karena sudah masuk jalur sungai. Ruang-ruang goa cukup beragam dari mulai celah sempit yang hanya muat dilewati seorang dewasa normal, sampai ruangan cukup luas.

Goa Urang
Goa Urang

Semakin ke dalam lagi, udara dalam goa mulai terasa pengap dan air mulai membasahi gulungan celana. Aliran air sungainya cukup tenang dengan sedikit lumpur didalamnya. Seperti goa-goa pada umumnya, Goa Urang ini memiliki stalakmit dan stalaktit yang masih hidup dengan bentuknya yang beragam dan menjadi ornamen dinding-dinding serta hiasan dari goa ini.

Nama Goa Urang diambil dari nama hewan yang dulunya pernah ada di dalamnya yaitu Urang atau dalam bahasa Indonesia sebutan dari udang. Yah, dahulunya goa ini ditinggali oleh banyak urang sungai. Tapi lambat laun karena sesuatu hal yang terjadi pada perairan goa ini, keberadaan urang makin lama makin sedikit dan bahkan sulit ditemukan. Akhirnya sekarang pun juga sulit menemukna udang di dalam goa ini. Goa Urang berada dalam wilayah Pegunungan Kendeng, yang masuk dalam kawasan pegunungan karst.  Terkenal dengan keindahan stalagmit dan stalagtitnya.

Nah, jika Traveler memang penyuka tantangan, sudah saatnya memasukkan wisata Goa Urang ke dalam list destinasi wisata yang akan datang. Namun, karena ini merupakan susur goa, beberapa peralatan seperti senter tangan, senter kepala, pelindung kepala, kompas, sepatu boots, hingga pelampung perlu dipersiapkan!(Kuniel)

Subscribe

Related articles

Oleh-oleh Khas Brebes Paling Populer, Wajib Borong Banyak

Brebes merupakan salah satu kabupaten yang ada di provinsi...

Tempat Wisata Ikonik di Timor Leste Favorit Wisatawan

Lokasinya tak jauh dari Indonesia dan berbatasan langsung dengan...

Tempat Wisata di Kuningan yang Cantik dan Hits

Kuningan merupakan salah satu kabupaten di Jawa Barat yang...

Modest Fashion Festival (MFF) Hadir di Discovering the Magnificence of Indonesia 2024

Tahun ini, Discovering the Magnificence of Indonesia (DMI) 2024...
spot_imgspot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here