Jungle Milk, Menikmati Liburan Yang Sesungguhnya

Traveler yang ingin menikmati liburan dalam suasana yang nyaman, sunyi, sepi di tengah alam nan cantik boleh mencoba Jungle Milk Jayagiri, sebuah camping ground dan area piknik privat yang menyajikan keindahan alam yang begitu luar biasa menakjubkan.  Kawasan wisata ini berada di area bawah Gunung Tangkuban Parahu, Jawa Barat. Objek wisata seluas 25 hektar ini menawarkan aktivitas kemping dan piknik privat, juga tersedia atraksi wisata lainnya yang dapat dinikmati di tengah kawasan hutan yang sepi dan jauh dari keramaian kota.

Yah, Traveler bakal menikmati sensasi liburan yang mengasyikkan, berada di tengah alam luas yang sunyi, jauh dari bising serta terpuaskan melihat panorama rimbunnya pepohonan di sekeliling area ini.  Uniknya, kehadiran hewan seperti kuda yang sengaja di lepas berada diantara para pengunjung, menjadi pemandangan alami yang menakjubkan.  Apalagi, disini juga tidak tersedia sarana Wifi, meskipun di area kafenya sekalipun.  Benar-benar bisa menikmati liburan tanpa gangguan dari pengaruh dunia luar.

Jungle Milk, Menikmati Liburan Yang Sesungguhnya
Kemping privat, menyatu dengan alam

Jungle Milk tempatnya memang sengaja dibuat seperti private camping ground, dimana pengunjung yang datang benar-benar dibatasi jumlahnya, agar area privasi mereka pun tetap terjaga.  Meskipun pengunjung datang berkelompok namun antar kelompok lainnya yang tidak saling kenal, tetap diberi jarak untuk menjaga kenyamanan masing-masing. Namun demikian, para pengunjung tetap bisa melakukan segala aktifitas wisata seru disana.  Beberapa atraksi wisata yang tersedia di Jungle Milk seperti naik ATV, horse riding, trekking dan bermain bersama hewan-hewan peliharaan disana seperti burung hantu, sapi, kuda dan lainnya siap menjadi aktifitas seru yang mengasyikkan.

Jungle Milk, Menikmati Liburan Yang Sesungguhnya
Kabut diantara hutan pinus di Jungle Milk

Rute menuju lokasi Jungle Milk tidak begitu sulit.  Kawasan yang berada di Jalan Genteng, Desa Jayagiri, Kecamatan Lembang, Bandung Barat ini, dekat dengan objek wisata Orchird Forest yang jaraknya sekitar 2 kilometer.  Dari tol Cipularang, keluar di gerbang tol Pasteur menuju Lembang.  Begitu sampai kota Lembang, setelah melewati Polsek Lembang, lalu ambil arah kanan di pertigaan hingga melewati Alun-Alun Lembang.  Jalan terus sampai ketemu pertigaan lalu belok kiri ke Jalan Raya Tangkupan Perahu.  Ikuti terus jalan sampai ketemu perempatan SDN 1 Cibogo lalu belok kiri.  Jalan terus hingga melewati Restoran Sindang Reret dan akhirnya sampai di gerbang masuk Grafika Orchid Forest Cikole, ini merupakan jalan menuju masuk ke Jungle Milk.

Jungle Milk baru beroperasi di awal tahun 2021 ini. Namun sebelumnya, kawasan ini merupakan penangkaran kuda dan sapi yang dikelola selama 18 tahun. Dari penangkaran inilah, muncul ide untuk membuat sebuah kawasan wisata yang konsepnya jauh dari banyak orang yang berada di alam terbuka dengan udara sejuk alami, serta dapat berinteraksi langsung dengan kuda yang bebas berlarian di sekitar area wisata ini.

Jungle Milk, Menikmati Liburan Yang Sesungguhnya
Ada fasilitas kafe juga

Konsep wisatanya sengaja dibuat privat, agar pengunjung yang datang pun merasa nyaman dan aman tidak terlalu bising dengan banyak orang.  Selain camping private, Jungle Milk juga membuka aktifitas piknik yang kapasitas pengunjung pun juga dibatasi.

Untuk wisata piknik privat, Traveler tinggal memilih paket yang sudah disediakan yaitu piknik dengan sajian tradisional dan barbekyu.  Untuk paket tradisional akan disajikan nasi timbel dan makanan khas Sundaan lengkap dengan dessert dan minumannya, sementara paket barbekyu disajikan berupa daging-dagingan dan paket tambahan seafood yang dilengkapi dengan peralatan pangganngan di atas meja sehingga Traveler dapat memasaknya sendiri.

Semuanya sudah disiapkan, disajikan dengan tema piknik di tengah hutan pohon-pohon pinus, lengkap dengan meja dan kursi.  Area piknik ini berbeda dengan area kemping dan atraksi wisata lainnya.  Selalu dibuat jarak yang cukup jauh antar setiap meja, sehingga pengunjung benar-benar merasa terjaga privasinya.  Uniknya lagi, di saat menikmati sajian hidangan, kuda-kuda yang sengaja dilepaskan dan merumput di area Jungle Milk ini, akan menjadi pemandangan indah yang mengesankan, berada dekat dengan pengunjung yang tengah piknik ini.

Jungle Milk, Menikmati Liburan Yang Sesungguhnya
Saatnya menikmati liburan yang sesungguhnya

Fasilitas lainnya di Jungle Milk cukup lengkap, seperti kamar mandi dengan air panas, lahan parkir yang cukup luas, juga siap siaga pasukan ‘rangers’ yang berjaga selama 24 jam sehingga pengunjung dapat merasa nyaman dan aman.(Simple Destination)

Foto : koleksi @jungle milk

Subscribe

Related articles

Mengenal Tari Seudati dari Aceh

Seudati termasuk salah satu tari tradisional Aceh yang dilestarikan...

Cerita Andien dan Ippe Plesiran di Jepang

Resmi berstatus suami istri, penyanyi Andien dan suaminya, Irfan Wahyudi alias...

Rekomendasi Makanan Khas Semarang yang Lezat

Seperti yang kita tahu bahwa setiap kota yang ada...

Inilah Tempat Paling Romantis di Paris

“Je t’aime” kata-kata cinta yang pasti kamu nyatakan ketika...

Warna-Warni Kampung Pelangi Semarang

Letak Kampung Pelangi ini ada di belakang Pasar Kembang...
spot_imgspot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here