Bandung memang tidak ada jedanya untuk urusan wisata. Selalu inovatif, makin banyak pilihan dan serunya nggak kelar-kelar! Yes, itulah Bandung yang selalu punya sensasi dalam menyajikan destinasi wisatanya. Seperti di Paris Van Java yang memang salah satu gudangnya destinasi wisata di Bandung. Beragam wisata alami hingga buatan menjadi pilihan bagi para pemburu liburan dari daerah sekitarnya bahkan luar Bandung. Alam yang asri serta hawa yang sejuk pun menjadi modal utama para pengembang wisata buatan berbasis alam, salah satu wisata di Orchid Forest Cikole.
Orchid Forest Cikole, destinasi wisata yang terletak di Genteng, Cikole, Lembang, Bandung Barat ini, menjadi salah satu tempat yang sayang untuk dilewatkan. Kawasan yang berada 20 km dari Kota Bandung ini buka sejak pukul 09.00-18.00 (weekdays) dan pukul 08.00-19.00 (weekend). Tiket masuk dibandrol mulai dari 35.000 rupiah.
Sesuai namanya, destinasi seluas 12 hektar yang berada di kawasan hutan lindung ini memiliki setidaknya 157 jenis anggrek dari berbagai negara seperti Indonesia, Argentina, Venezuela, Amerika, Peru, dan Filipina. Â Dari anggrek yang kebanyakan dimiliki orang-orang, sampai jenis langka seperti anggrek hitam (Coelogy pandurata) dan anggrek kantung semar (Paphopedilum glaucophyllum) dapat Traveler temui disini.
Anggrek-anggrek ini di kembangkan dalam rumah kaca bersama dengan beberapa tanaman lainnya. Bagi yang ingin membawa oleh-oleh tanaman anggrek dari tempat ini, Orchid Forest Cikole juga menjual dengan kisaran harga Rp 10.000 hingga Rp 100.000an.
Selain rumah kaca, jangan lupa untuk mencoba wahana ikonik Orchid Forest yaitu sky bridge. Jembatan sepanjang 50 meter ini terbuat dari kayu dan tali tambang berwarna putih. Untuk menikmati sensasi berjalan di jembatan yang bergoyang ini, Traveler harus membayar sebesar 20.000 rupiah. Menjelang malam, lampu-lampu di sky bridge akan menyala secara otomatis karena menggunakan sensor cahaya, membuat jembatan ini makin cantik dan eksotis sekali.
Selain itu, fasilitas permainan lainnya yang nggak kalah seru dapat Traveler nikmati seperti jembatan gantung atau flying fox, juga wahana memberi makan kelinci, yang bisa bikin si kecil senang. Seperti destinasi wisata kekinian lainnya, Orchid Forest Cikole juga menyediakan banyak spot foto yang instagramable. Dari spot bertema rumah dan kastil, bertema jembatan, sangkar dan terowongan, hingga bola-bola kecil yang melayang.
Makan siang di tengah hutan, menjadi salah satu hal menarik lainnya. Pihak pengelola Orchid Forest Cikole juga menyediakan tempat makan lesehan yang berada di bawah rindangnya pohon pinus. Orchid Forest Cikole juga memiliki fasilitas toilet yang nyaman serta beberapa mushola yang tersebar di beberapa titik.   Masih kurang puas menikmati segala keindahan dan keasyikkan di Orchid Forest Cikole ? Traveler dapat berkemah di camping groundnya. Selain tenda, juga disediakan kasur beserta bantalnya. Dijamin campingnya selalu berkesan dan menyenangkan, di kawasan hutan pinus ini!(Nita)