Parade Pantai-Pantai Cantik di Balikpapan

Balikpapan yang terletak di pesisir pantai, banyak menyajikan wisata bahari yang cantik-cantik. Banyak spot yang instagramable dan aneka permainan yang seru yang disajikan di pantai-pantai indahnya. Pantai mana saja yang bisa di eksplore? Yuk, simak sajian berikut ini!

Pantai Lamaru

Pantai Lamaru merupakan salah satu obyek wisata bahari yang terletak di Desa Teritip, Balikpapan, Kalimantan Timur. Hamparan pasirnya berwarna putih, dengan air lautnya yang biru dan jernih serta keindahan pohon-pohon rindang yang berjajar dipinggiran pantainya, menciptakan panorama pantai ini begitu menakjubkan.

Pantai ini menghadap ke arah Laut Sulawesi dan mbaknya juga cukup bersahabat sehingga memungkinkan Traveler untuk bermain, berenang ataupun berolahraga air lainnya. Namun pada bulan-bulan tertentu bisa terjadi ombak yang besar sehingga tidak aman bagi pengunjung. Selain menikmati pemandangan pantainya yang indah, disini juga ada beberapa wahana permainan seperti banana boat, flying fox, kuda, andong dan lain-lain.

Pantai Lamaru berjarak sekitar 24 km ke arah timur dari pusat kota Balikpapan dan dapat dijangkau dengan mudah menggunakan kendaraan darat yang dapat ditempuh selama 30 menit.

Balikpapan, Pantai Melawai
Balikpapan, Pantai Melawai

Pantai Melawai

Hampir semua orang Balikpapan tahu pantai ini. Lokasinya di pinggir jalan sehingga mudah untuk di temukan, tepatnya berada di pinggir Jalan Jenderal Sudirman, Kota Balikpapan, Propinsi Kalimantan Timur. Pantai Melawai bukanlah pantai yang luas dengan hamparan pasir yang panjang seperti pantai-pantai pada umumnya. Jika air pasang, pantai ini akan tenggelam dan yang terlihat hanya gundukan kecil yang menyerupai bukit. Gundukan itu adalah batu karang. Masyarakat menyebut batu karang yang ada di tengah pantai itu dengan sebutan Pulau Tukung atau Pulau Babi. Pulau tersebut bisa dicapai dengan mudah saat air laut sedang surut. Namun jika datang air pasang segera kembali, jika tidak bisa-bisa terperangkap disana.

Pesona Pantai Melawai makin terlihat cantik saat matahari terbenam. Sunset di pantai Melawai merupakan sunset terbaik yang ada di Balikpapan. Pemandangan menuju horizon saat matahari terbenam tak terhalang oleh apapun, hanya ada perahu-perahu nelayan yang sedang menurunkan jangkarnya.

Lokasinya sangat dekat dengan pusat kota sehingga Pantai Melawai mudah untuk dijangkau. Dari pusat Kota Balikpapan, Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan sewa. Jika Anda ingin menggunakan kendaraan umum Anda bisa menggunakan angkutan umum nomor 5 dan 6 dari pusat kota yang melewati Pantai Melawai.

Balikpapan, Pantai Manggar Segarasari
Balikpapan, Pantai Manggar Segarasari

Pantai Manggar Segarasari

Pantai Manggar Segarasari disebut juga Pantai Manggar. Pantai ini terletak di Kelurahan Manggar dan Teritip, Balikpapan, Kalimantan Timur. Luas wilayahnya kurang lebih sekitar 13.000 meter persegi. Pantai ini mempunyai air laut yang biru dan hamparan pasir pantai berwarna putih. Ombaknya pun tidak terlalu besar, hanya riak gelombang kecil yang cocok untuk berenang.

Di sekitar pantai banyak dijumpai tempat penyewaan pelampung dengan aneka bentuk dan warna. Kehadiran Pohon-pohon di sekitar pantai turut memberikan kesan teduh dan sejuk. Menariknya fasilitas di pantai ini bisa dibilang lebih komplit dibanding pantai-pantai lain yang ada di Balikpapan.

Selain bermain air atau pasir, beberapa permainan seperti speedboat, jetski maupun banana boat juga tersedia di tempat ini. Selain itu Traveler bisa bermain voli pantai ataupun sepak bola dan tak perlu repot karena net dan bola sudah disediakan di sini.

Lokasi pantai ini kurang lebih berjarak sekitar sembilan kilometer arah timur Bandara Sepinggan atau sekitar 22 kilometer dari pusat kota Balikpapan. Untuk menuju tempat ini Traveler dapat menggunakan kendaraan pribadi atau kendaraan umum. Bila datang dari Terminal Damai, dapat menggunakan angkutan umum dengan nomor tujuh yang berwarna hijau tua dan berhenti di Terminal Manggar.

Balikpapan, Pantai Kemala
Balikpapan, Pantai Kemala

Pantai Kemala

Pantai Kemala atau juga disebut dengan Pantai Polda, disebut dengan nama Pantai Polda karena pantai ini dikelola oleh Polda Kalimantan Timur. Terletak di pusat kota, tepatnya di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Balikpapan, Propinsi Kalimantan Timur. Lokasinya yang berada di pinggir jalan namun terhalang oleh bangunan perkantoran menjadikan obyek wisata satu ini tertutup dan tidak mencolok.

Nuansa Bali akan terasa saat berada di pantai ini. Karena ada resto di pinggir pantai yang ditata seperti resto di Bali. Nama restonya pun dinamai seperti nama pantai di Bali, D’Jimbaran Resto. Disini pantainya berpasir putih nan lembut dengan ombak yang tenang dan pohon kelapa yang berada di pinggir pantai. Terlihat jelas bangunan gedung-gedung bertingkat yang berada di pinggir pantai.

Pantai Kemala selalu menawarkan suasanya yang nyaman dan santai sehingga tak heran jika pantai ini selalu ramai dikunjungi. Terlebih lagi lokasi pantai ini berada di jantung kota. Selain bermain pasir dan berenang di pantai ini, Traveler dapat mencoba watersport yang ditawarkan oleh Pantai Kemala, seperti : banana boat, jet ski dan flying fox.

Karena letaknya yang masih berada di jantung kota dan di pinggir jalan raya, maka akses menuju Pantai Kemala pun sangat mudah dijangkau. Traveler dapat menggunakan kendaraan umum ataupun kendaraan pribadi menuju Pantai Kemala dari pusat Kota Balikpapan, dengan memakan waktu sekitar 5 menit saja.(Raditya)

Subscribe

Related articles

Mengenal Tari Seudati dari Aceh

Seudati termasuk salah satu tari tradisional Aceh yang dilestarikan...

Cerita Andien dan Ippe Plesiran di Jepang

Resmi berstatus suami istri, penyanyi Andien dan suaminya, Irfan Wahyudi alias...

Rekomendasi Makanan Khas Semarang yang Lezat

Seperti yang kita tahu bahwa setiap kota yang ada...

Inilah Tempat Paling Romantis di Paris

“Je t’aime” kata-kata cinta yang pasti kamu nyatakan ketika...

Warna-Warni Kampung Pelangi Semarang

Letak Kampung Pelangi ini ada di belakang Pasar Kembang...
spot_imgspot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here