Keindahan alam Pango-Pango sangat terkenal dan selalu menarik perhatian. Destinasi argowisata di Toraja, Sulawesi Selatan ini menghadirkan udara nan sejuk dataran tinggi serta alamnya yang masih sangat asri.
Ada yang paling memukau dan sangat dicari para wisawatan, yakni pemandangan di atas awan. Di tempat yang berlokasi di Kota Makale, mata traveler akan dimanjakan lautan awan nan mempersona. Tak heran, hal ini membuat siapapun yang berkunjung kesini tidak mau meninggalkan tempat ini begitu saja. Terhipnotis dengan keindahan pemandangan atas awannya!
Pango-pango yang memiliki ketinggian 1700 meter di atas permukaan laut (MDLP) ini, cukup jauh untuk jarak tempuh dari kota Makassar. Pasalnya, harus menempuh 300 kilometer dengan kendaraan pribadi. Tapi bagi jiwa petualang, jarak bukanlah penghalang. Malah akan memberikan sensasi tantangan dengan perjalanan yang panjang ini. Pastinya saat tiba di sana akan terbayar tuntas rasa lelah yang telah dirasakan. Apalagi, banyak spot foto yang instagramble banget!
Untuk tiket masuk terbilang sangat terjangkau. Hanya dibandrol Rp 10 ribu saja perorang. Untuk merasakan lebih dekat dengan alam, traveler bisa bermalam dengan tenda. Namun, untuk yang ingin merasa lebih nyaman lagi, ada beberapa penginapan yang bisa dipilih di area lokasi itu. Harga mulai Rp 170-an per malam, tergantung fasilitas yang diberikan.(DT)