Menparekraf Ingin Milenial Berpikir Kreatif dalam Memajukan Pariwisata dan Ekraf

Jakarta, 18 Februari 2020 – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Wishnutama Kusubandio menginginkan milenial berpikir kreatif dan selalu berorientasi pada hasil dalam upaya bersama-sama memajukan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang saat ini menjadi salah satu penghasil devisa terbesar Indonesia.

Siaran Pers

Menparekraf Wishnutama Kusubandio saat acara “Ngobrol Bareng Yuk” di Balairung Soesilo Soedarman, Kantor Kemenparekraf, Jakarta, Selasa (18/2/2020) mengatakan pariwisata bukan hanya bicara tentang promosi dan infrastruktur. Banyak tantangan untuk mengembangkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif agar lebih baik dan mengikuti perkembangan zaman.

“Kedepannya kita harus melakukan perubahan dan harus berani keluar dari kenyamanan. Caranya dengan berani mengubah kebiasaan. Kalau tidak berubah, sudah pasti akan ditinggal zaman. Mulai dari sekarang kita harus berani mengubah mindset kita,” kata Wishnutama Kusubandio.

Siaran Pers

Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo serta jajaran Eselon I dan II Kemenparekraf.

Di hadapan ratusan milenial di lingkungan Kemenparekraf itu, Wishnutama juga memberi motivasi dan berbagi cerita tentang pengalaman dirinya yang besar di industri kreatif.

“Karier saya berangkat dari dunia kreatif, pelan-pelan berani melakukan suatu perubahan dengan mimpi membuat Indonesia bangga. Alhamdulillah saya dipercaya membuat opening dan closing Asian Games 2018 yang hasilnya kita bisa lihat sama-sama,” kata Wishnutama.

Ia juga berbagi soal strategi pengembangan pariwisata ke depan, yang prioritas utamanya adalah mengubah orientasi dari quantity tourism menjadi quality tourism. Lalu ada juga inbound strategy, meningkatkan keselamatan dan keamanan para wisatawan, hingga peningkatan kapasitas kursi penerbangan ke Indonesia.

“Pariwsata bukan hal yang sederhana. Pariwisata tidak hanya bicara promosi dan infrastruktur, tapi bagaimana kita membawa event-event internasional diadakan di sini. Contohnya Dubai, semua event digarap, kenapa itu dilakukan Dubai? Karena untuk mendatangkan devisa. Lalu yang terpenting pula seat Capacity,” katanya.

Siaran Pers

Wishnutama menjelaskan perlunya penambahan jumlah seat capacity dalam meningkatkan jumlah wisatawan. Pada 2019, seat capacity ke Indonesia dari seluruh dunia sejumlah 25 juta. Pada kenyataannya, seat capacity yang terpenuhi (load factor) hanya 76 persen.

Dengan begitu, actual seat capacity Indonesia sejumlah 19,1 juta seats. Dari jumlah tersebut, 5,5 juta didalamnya diisi oleh WNI. Maka dari itu, jumlah airline seats untuk wisatawan asing ke Indonesia hanya 13,6 juta seats.

“Kita sering dibandingkan dengan Thailand, Malaysia, Vietnam dan terakhir Dubai. Thailand sendiri seat capaticy-nya 57 juta dengan load factor 65 persen. Indonesia sendiri seat capacity-nya 13,6 juta. Untuk mendatangkan 20 juta wisatawan, bagaimana caranya kalau tidak menambah jumlah kapasitas seat. Ini perlu koordinasi lintas kementerian. Oleh sebab itu, ini jadi tantangan yang harus kita hadapi ke depan,” katanya.

Saat “Ngobrol Bareng Yuk” dengan Wishnutama, hadir juga ustaz Maulana yang memberikan tausiah dan motivasi tentang perjalanan kariernya dari Makassar untuk mengadu nasib di Jakarta dan menjadi pendakwah kondang.

SIARAN PERS: KEMENTERIAN PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF/BADAN PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF

Subscribe

Related articles

Mengenal Tari Seudati dari Aceh

Seudati termasuk salah satu tari tradisional Aceh yang dilestarikan...

Cerita Andien dan Ippe Plesiran di Jepang

Resmi berstatus suami istri, penyanyi Andien dan suaminya, Irfan Wahyudi alias...

Rekomendasi Makanan Khas Semarang yang Lezat

Seperti yang kita tahu bahwa setiap kota yang ada...

Inilah Tempat Paling Romantis di Paris

“Je t’aime” kata-kata cinta yang pasti kamu nyatakan ketika...

Warna-Warni Kampung Pelangi Semarang

Letak Kampung Pelangi ini ada di belakang Pasar Kembang...
spot_imgspot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here