Paket WFH Paket Berdamai dengan ‘Covit’ di Hotel Le Eminence

Pandemi Covit 19 masih terus berlanjut, entah sampai kapan.  Namun aktifitas tetap harus berjalan, agar perekoniman tetap terjaga.  Yah, life must go on, bagaimana pun juga, roda perekonomian tidak boleh terhenti.  Namun, karena covit ini memang sangat luar biasa ‘berbahaya’, sehingga pola menjalankan roda perekonomian pun ikut berubah, mengikuti perkembangan saat ini. Ekstra menjaga kebersihan, selalu memakai masker, sering cuci tangan serta pola bekerja yang berubah.  Trend WFH alias Work From Home menjadi tak asing lagi bagi para pekerja.  Yang penting, kerja tetap berjalan.  Apalagi saat ini Jakarta kembali menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), yang mau tidak mau distribusi lalu lalang akan menyempit.  Dan tren Work From Home  ini, lagi-lagi akan sering diterapkan.

Hotel Le Eminence
Suasana Yang Hangat dan Menyenangkan, Photo by Wawan

Tren inilah yang membuat Hotel Le Eminence turut berdamai dengan Covit, membuat paket promosi agar tamu-tamunya tetap merasa nyaman dan aman menginap di hotel ini, namun tetap bisa melanjutkan pekerjaannya. Work From Hotel, menjadi satu solusi bagi Traveler untuk bisa mendapatkan ketenangan di hotel namun tetap lancar dalam pekerjaannya.  Yah, Traveler dapat bekerja di kamar hotel dengan tenang seperti layaknya di kantor dengan menikmati segala fasilitas kamar hotel, serta fasilitas free printing, foto copy dan jaringan internet yang lancar sehingga aktifitas pekerjaan pun juga terkendali.  Fasilitas ini layaknya berada di kantor.

“Hotel Le Eminence tetap buka, tetap melayani tamu-tamunya dengan sebaik-baiknya berdasarkan protokoler kesehatan.  Apalagi dengan perpanjangan PSBB ini, yang membuat orang ingin stay di satu tempat saja.  Hotel ini bisa menjadi pilihan bagi mereka yang mencari kenyamanan dan keamanan, sambil tetap bisa melakukan rutinitas pekerjaannya,” ujar Muhammad Rizki Sutrisna, marketing communication manager Le Eminence Hotel.

Hotel Le Eminence
Muhammad Rizki Sutrisna, marketing communication manager Le Eminence Hotel

Selain itu, sajian istimewa ini juga bisa diterapkan untuk keluarga agar bisa menginap tenang disini. Apalagi yang masih memiliki anak usia sekolah. School From Hotel!  Jadi pada saat check in, anak-anak akan diberikan paket stationary (alat-alat tulis) untuk menunjang proses belajarnya.  Mereka dapat belajar tenang di kamar hotel dengan jaringan wifi yang bagus.  Bahkan hotel ini juga memberikan makan siang untuk anak-anak ini yang diantarkan ke kamar mereka seperti sajian makanan Rice Bowl dan lainnya.

“Anak-anak aman berada di kamar mereka.  Belajarpun juga lancar karena jaringan internetnya baguas.  Kami menyiapkan 15 – 20 paket kamar khusus School from Hotel ini,” kata Rizki lagi.

Hotel Le Eminence
Keindahan View dari Balkon Kamar, Photo by Wawan

Selain paket-paket istimewa bagi ‘orang kantoran’ dan ‘anak-anak sekolah’, Hotel Le Eminence yang memang terkenal dengan selalu mengedepankan protokol kesehatan ini, terus berusaha menciptakan inovasi-inovasi pelayanan yang memukau, yang memanjakan para tamunya.  Tetap pada protokoler kesehatan seperti kawasan wajib memakai masker, hand sanitizer yang banyak ditempatkan di berbagai sudut area hotel, serta protokoler kesehatan lainnya, hotel ini juga sangat konsen pada higienitas terutama dalam makanan yang disajikan di resto/cafe hotel ini.  Tak heran, kepiawaiannya ini membuat Hotel Le Eminence mendapat sertifikasi tentang sanitasi makanannya, (pengolahan makanan dan minumannya).  Sertifikasi ini diberikan oleh dinas kesehatan Cianjur dan Jawa Barat berdasarkan rujukan dari menteri kesehatan kapada Hotel Le Eminence.

Hotel Le Eminence
Mendapat Sertifikasi Sanitasi Makanannya dari Kemenkes, Photo by Wawan

Hotel Lengkap Memanjakan Tamunya

Le Eminence, hotel yang terletak di Jalan Raya Hanjawar No.19, Palasari, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat ini, merupakan hotel bintang lima pertama di daerah Puncak Bogor.  Hotel ini memang memiliki fasilitas yang seru dan mengasyikkan.  Memanjakan tamu-tamu hotel sehingga enggan keluar hotel.  Yah, cukup di satu tempat, Traveler dan keluarga sudah bisa liburan dengan berbagai fasilitas komplit.  Ingin makan, langsung saja ke Lantai 18 dimana Traveler akan menemukan Roofftop Cafe dan Terrarium Cafe & Eatery. Sajian makanan yang lezat dan menyehatkan dapat disantap disini. Makan di area luar lebih asyik, beratapkan langit biru yang dikelilingi bukit hijau terhampar, dijamin perut akan terus terasa lapar.

Setelah itu Traveler dapat turun ke lantai 15. Bagi anak-anak, lantai ini merupakan surga bagi mereka untuk puas bermain.  Disini merupakan Kids Zone (area permainan anak) juga ada  Health Club (Gym and Spa), dan juga Veranda Restaurant yang menyiapkan breakfast untuk para tamu hotel. Selain itu, di lantai ini juga Minimart, Meeting Room hingga Entertainment Lounge.

Bagi penyuka olah raga renang, dapat pergi ke lantai 5.  Disini ada 3 kolam renang, kolam renang dewasa yang sangat luas, kolam renang anak, serta kolam air hangat. Traveler akan puas menghabiskan waktu di kolam renang ini, apalagi viewnya sangat indah, memandang bukit-bukit hijau yang sangat mengesankan.

Hotel Le Eminence
Suasana Pedesaan nan Asri di Sekitar Hotel, Photo by Wawan

Hotel ini memang sengaja menciptakan lingkungan seakan-akan berada dalam suasana pedesaan nan asri.  Suasana yang dapat membius Traveler, meninabobokan sehingga enggan sekali untuk pulang ke rumah.  Menikmati gemericik air sungai, mendengarkan ramainya suara kicau burung serta menghirup udara yang sejuk.  Siapa pun pasti terhipnotis dengan kenikmatan ini!  Setelah berjalan melalui jembatan kayu, deretan bunga matahari pun siap menyambut. Juga keindahan petak-petak sawah, jalan setapak, arena bermain anak, spot selfie berbentuk Love dan Balon Udara yang instagramable pun hadir disini.  Hotel Le Eminence benar-benar memanjakan para tamunya dengan sajian panorama yang selalu merindukan.(Niel)

Subscribe

Related articles

Tradisi Unik Saat Ramadhan di Pontianak

Bulan Ramadhan merupakan satu dari dua belas bulan hijriah yang paling...

Pengalaman Denny Sumargo Hampir Dijemput Maut Saat Traveling

Aktor Denny Sumargo (35) memiliki hobi melakukan jalan-jalan (traveling),...

Kue Khas Aceh Cocok Disajikan untuk Takjil Buka Puasa

Masih bingung mau buka puasa pakai apa? Nah, kue...

Dubai sambut Ramadhan di bawah Sengatan Matahari

Kehidupan di Dubai bisa dikatakan berhenti selama siang hari...

Wisata Religi di Masjid Al Jabbar Bandung

Anda mungkin sudah tidak asing dengan nama masjid yang satu ini...
spot_imgspot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here