Pantai Ngrawe Surganya Instagramable

Yah,.. lagi-lagi pantai! Tidak akan pernah bosan untuk mengeksplore pantai-pantai di Indonesia ini. Seperti di Kabupaten Gunungkidul, yang memang merupakan salah satu wilayah di Yogyakarta yang memiliki koleksi pantai terbanyak. Tak terhitung jumlah pantai yang ada di sepanjang pesisir selatannya. Banyak yang dibiarkan dengan kondisi alami apa adanya, namun ada juga yang sengaja ditata agar lebih apik. Salah satunya adalah Pantai Ngrawe yang terletak di Kemadang, Gunungkidul, yang siap dieksplore dan dinikmati keindahannya!

Keindahan Pantai Ngrawe yang instagramable mengundang banyak wisatawan untuk turut beramai-ramai menikmati pantai ini.  Dengan mengambil konsep taman di pinggir pantai, panorama pantai ini ramai dihiasi pohon-pohon palm, menciptakan pantai nan cantik dan berkelas.  Sangat berbeda dengan kondisi pantai-pantai kebanyakan.  Berbagai sudut yang tersaji selalu menciptakan image instagramable, seru buat ajang photo-photo.  Menjadi surga bagi penyuka swaphoto dan para fotographer.

Pantai Ngrawe Gunungkidul
Spotgenik dimana-mana, Photo by WisataMantap

Memasuki kawasan Ngrawe, Traveler justru akan mendapati suasana taman yang asri. Di balik rumpun pandan dan cemara pantai, terdapat hamparan rumput hijau, berpadu dengan cantiknya barisan pohon palm. Keindahan pun semakin sempurna dengan tersebarnya beberapa bangku klasik berwarna putih di sekitar taman dan ruas jalan menuju pantai.  Taman ini juga dikelilingi oleh barisan gazebo apik yang kokoh. Setiap gazebo diisi oleh beragam kios dan warung makan. Pemandangan hijau nan asri ini tampak kontras dengan panorama laut di depannya.

Area pantai di Ngrawe sendiri didominasi oleh pasir putih dan batu karang. Di garis pantai, terdapat sebuah batu karang besar. Batu ini seolah jadi maskot tersendiri pantai ini.  Menjadi pusat perhatian dan juga salah satu spot genik untuk berfoto.  Sementara, kawasan pantainya sendiri tidak terlalu luas, dikelilingi oleh bukit karang di sekitarnya. Garis pantainya pun juga dihiasi hamparan batu karang. Hal ini menciptakan keindahan pantai yang sangat menakjubkan.  Apalagi disini ombaknya tenang, memberi kenyamanan bagi pengunjung untuk bermanja-manja di bibir pantai bermain ombak. Sungguh suasananya sangat menyenangkan dan mengasyikkan, sambil terbuai menikmati sepoi angin laut.

Pantai Ngrawe Gunungkidul
Tebing Karangnya Menambah Daya Tarik, Photo by SuperAdventure

Adanya perawatan rumput nan hijau menjadi daya tarik bagi keindahan pantai ini.  Berkolaborasi dengan pasir pantai berwarna putih nan lembut, menyatu dengan irama alam suara debur ombak yang sangat khas, menciptakan sunset di bibir pantai ini menjadi eksotis bertabur keindahan alam.  Pantainya menyuguhkan serta menawarkan view pemandangan alam  yang begitu exotis serta sangat  menarik.  Terutama ketika sunset mulai menyapa.  Yah, suasana sunset di pantai Ngrawe sangat mempesona, apalagi ketika kondisi cuaca sangat cerah, sehingga bias-bias jingga di ufuk barat, yang menyatu dengan laut, menciptakan suasana romantis nan melankolis.  Tak heran begitu banyak pengunjung yang ingin memanjakan diri menikmati sunset di Pantai Ngrawe Gunungkidul ini.

Begitu juga untuk kemewahan yang tercipta di saat sunrise.  Panorama keindahannya pun tak kalah keren dengan yang tersaji saat sunset.  Udara pagi nan sejuk, menyatu dengan semilir angin pantai yang diiringi irama musik alam deburan ombak pagi, sementara sang surya perlahan mulai mengintip dari peraduannya, memancarkan sinar jingganya, sungguh sangat cantik panorama pagi Pantai Ngrawi.  Jika Traveler juga  ingin menikmati keindahan sunrisenya, sebaiknya mencari tempat menginap yang terdekat dengan pantai Ngrawe. Seperti penginapan di pantai Kukup maupun penginapan di pantai Baron.

Pantai Ngrawe Gunungkidul
Ombaknya cenderung tenang dan nyaman

Lokasi Pantai Ngrawe letaknya sangat startegis. Diapit dua tempat wisata terpopuler Yogyakarta yaitu pantai Baron dan Kukup, membuat pantai ini mudah ditemukan. Untuk itu, tiket masuknya pun menyatu dengan tiket masuk saat memasuki kawasan wisata pantai Gunungkidul lainnya. Bisa dikatakan tiket itu tiket terusan Pantai Baron, Pantai Ngrawe dan lainnya. Untuk bisa masuk ke Pantai Ngrawe, Traveler harus melalui gerbang retribusi Pantai Baron. Dari sini cukup ikuti jalan menuju Pantai Mbuluk. Di persimpangan, belokkan kendaraan sesuai penunjuk arah ke Pantai Ngrawe. Traveler dapat memarkirkan kendaraan di sekitar kawasan ini.

Pantai Ngrawe Yogyakarta ini berada di alamat Pantai Kukup, Ngepung, Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.   Untuk mencapai pantai ini memakan waktu tempuh kurang lebih 1,5 jam dengan jarak sekitar 57 kilometer dari pusat kota Yogyakarta.  Akses menuju ke Pantai Ngrawe sangat lancar dan jalanannya bagus.  Hanya beberapa kilometer sebelum tiba di lokasi, kondisi jalan agak menanjak lalu menurun serta berliku-liku.  Tapi secara keseluruhan, perjalanannya sangat nyaman dan aman. Dari tempat parkir, Traveler masih harus berjalan di atas bukit untuk sampai ke pantai.

Pantai Ngrawe Gunungkidul
Perpaduan Pantai Alami dan Taman Buatan

Berikut ini adalah rute perjalanan untuk menuju Pantai Ngrawe Gunungkidul ini.

Imogiri Barat – Jalan Imogiri Siluk-Jl. Siluk Panggang – Jalan Raya Panggang Wonosari – Jl. Pantai Selatan Jawa ke Ngepung (Ini dianggap rute tercepat)

Wonosari – Jalan Nasional III – Jalan Raya Wonosari-Paliyan – Jalan Giring-Singkil – JJalan Pantai Selatan Jawa ke Ngepung.

Wonosari – Jalan Nasional III – Jalan Playen Paliyan – Jalan Raya Panggang Wonosari – Jalan Pantai Selatan Jawa ke Ngepung

Nah, Traveler siap menikmati dan terbuai dengan keindahan Pantai Ngrawe ini?  Jangan lupa spot-spot  yang instagramable-nya, yah!(Raditya)

Subscribe

Related articles

Tradisi Unik Saat Ramadhan di Pontianak

Bulan Ramadhan merupakan satu dari dua belas bulan hijriah yang paling...

Pengalaman Denny Sumargo Hampir Dijemput Maut Saat Traveling

Aktor Denny Sumargo (35) memiliki hobi melakukan jalan-jalan (traveling),...

Kue Khas Aceh Cocok Disajikan untuk Takjil Buka Puasa

Masih bingung mau buka puasa pakai apa? Nah, kue...

Dubai sambut Ramadhan di bawah Sengatan Matahari

Kehidupan di Dubai bisa dikatakan berhenti selama siang hari...

Wisata Religi di Masjid Al Jabbar Bandung

Anda mungkin sudah tidak asing dengan nama masjid yang satu ini...
spot_imgspot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here