Pantai Laguna Lembupurwo berada tepat di Jalan Ambal, Kecamatan Mirit, Kabupaten Kebumen. Selain menikmati deburan ombak, banyak juga wisatawan yang kepincut dengan rindangnya hutan cemara di sekitar pantai. Hadirnya hutan tersebut juga menjadi daya tarik tersendiri dari destinasi ini. Menjadi keseruan tersendiri, menikmati keindahan alam pantai yang mempesona, dengan debur ombaknya disertai semilir angin sapuan daun-daun cemara.
Jalan masuk untuk menuju ke Pantai Laguna Lembupurwo melewati jembatan bambu yang dibuat di atas laguna, dan merupakan jalur resmi menuju ke wisata ini. Traveler harus membayar tiket masuk yang berkisar antara Rp3.000 di hari biasa dan Rp5.000 di hari libur atau tanggal merah. Saat melewati jembatan bambu, manfaatkan moment ini sejenak untuk mengabadikan momen di tengah hutan bakau yang rimbun. Sungguh, keren banget dan sangat instagenic.
Meskipun Pantai Laguna Lembupurwo memiliki pasir hitam, hampir sama dengan pantai-pantai lainnya di Kebumen, rasanya tidak ada salahnya traveler mencoba berjalan-jalan pagi sembari menikmati sunrise. Udara yang segar dan deburan ombak yang berkejar-kejaran akan menjadi obat ampuh bagi traveler untuk sekadar membuang stress. Berlarian di tepi pantai sambil sesekali mengamati kepiting berjalan di pagi hari, atau bermain pasir bersama buah hati sembari mencari kerang-kerang hijau yang bersembunyi di bawah pasir akan menyempurnakan pagi ceria di wisata ini.
Jika traveler ingin berkunjung ke Pantai Laguna Lembupurwo, lebih direkomendasikan saat pagi atau sore sambil menunggu sunset. Kedua waktu tersebut sangat disarankan karena udara tidak terlalu panas, jumlah pengunjungnya pun tidak terlalu ramai. Setelah lelah bermain air dan pasir, traveler wajib mampir sejenak di deretan warung yang menjajakan aneka makanan. Traveler bisa menemukan arem-arem yang masih hangat dan mendoan panas yang terasa sangat nikmat, serta segelas teh atau kopi panas di tepi pantai.
Menu lain yang tak kalah nikmat jika disantap di tepi pantai, yaitu Sate Ambal lengkap dengan lontong. Sate ini merupakan kuliner khas Kebumen. Traveler dapat menjumpainya dengan mudah di sini, karena Pantai Laguna Lembupurwo tepat berada di jalan Ambal yang merupakan pusat sate ini berada.(DT)