Tiga Lokasi Bulan Madu Yang Bisa Jadi Pilihan

Bulan madu merupakan salah satu momen bahagia bagi pengantin baru. Karena di momen itulah pasangan pengantin akan menikmati waktu bersama dengan pergi ke tempat-tempat indah dan romantis.  Berikut ini tiga destinasi wisata yang dapat menciptakan suasana dan moment romantis untuk berbulan madu.

Kepulauan Karimun Jawa

Destinasi bulan madu pertama yaitu Karimun Jawa. Letak pulau Karimun Jawa berada di Laut Jawa, secara administratif termasuk dalam wilayah Kabupaten Jepara. Kepulauan Karimun Jawa memiliki 27 gugusan pulau dengan luas wilayah 111.625 hektar.

Destinasi wisata tersebut menyuguhkan pemandangan alam pantai yang indah dan juga panorama bawah laut yang mempesona. Selain menikmati keindahan pemandangan di tempat itu, juga bisa snorkeling menikmati panorama bawah laut dengan berbagai biota lautnya.  Banyak hal seru yang bisa dilakukan di Karimun Jawa, misalnya berjalan-jalan di hutan mangrove atau naik ke puncak Bukit Kembang. Selain itu juga bisa ke Bukit Joko Tuo untuk menikmati keindahan Karimun Jawa dari atas.

Kepulauan Karimun Jawa
Kepulauan Karimun Jawa, Photo by @karimunjawavacation.

Karimun Jawa menawarkan beragam penginapan murah hingga hotel mewah. Suasananya yang tenang dan romantis serta pemandangan yang indah akan membuat bulan madu menjadi moment yang tak terlupakan.

Umbul Sidomukti Semarang

Pasangan yang berbulan madu dapat mengunjungi kolam 4 tingkat yang memiliki kedalaman berbeda di destinasi wisata Umbul Sidomukti yang terletak di Desa Sidomukti, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.  Bayangkan, betapa romantisnya berenang bersama di kolam yang terletak di atas bukit yang dikelilingi pemandangan alam yang indah.

Umbul Sidomukti Semarang
Umbul Sidomukti Semarang, Photo by @caionugroz

Di Umbul Sidomukti banyak terdapat resort atau penginapan dengan fasilitas dan pelayanan yang nyaman terutama untuk pasangan yang sedang berbulan madu.   Pasangan yang ingin menciptakan bulan madu yang beda dari biasanya, dapat memilih berbulan madu di area terbuka dengan menyewa tenda dan berkemah di camping ground yang tersedia.

Kampung Sampireun Garut

Kampung Sampireun Garut memiliki pemandangan yang indah dan menyejukkan. Lokasinya berada di ketinggian 1000 mdpl akan membuat suasana bulan madu terasa sejuk dan romantis. Destinasi wisata tersebut merupakan resort bernuansa Sunda yang dibangun di atas sebuah danau. Penginapan di Kampung Sampireun berupa bungalow yang dibangun di atas danau dan didesain seperti rumah panggung.

Kampung Sampireun Garut
Romantis du Kampung Sampireun Garut, Photo by @atiekarief

Selain bermalam, beberapa kegiatan yang cukup romantis dapat dilakukan disini seperti mendayung perahu di atas danau atau mengunjungi tempat wisata lain di dekat Desa Sampireun seperti Telaga Bodas, Pemandian Air Panas Derajat Pass atau Pantai Sentolo. Lokasi Desa Sampireun terletak di Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut, Jawa Barat.(Ipg)

Subscribe

Related articles

Jatiluwih dan Wukirsari Dinobatkan sebagai Best Tourism Villages 2024

Organisasi Pariwisata Dunia yang dinaungi Perserikatan Bangsa-Bangsa, UN Tourism,...

Aquabike Jetski World Championship 2024

Wakil Menteri Pariwisata (Wamenpar) Ni Luh Enik Ermawati mengatakan...

Resto di Pinggir Pantai Sanur Asyik Nongkrong Sambil Healing

Pantai Sanur merupakan destinasi populer di Kota Denpasar. Pantai...

Destinasi Wisata Paling Kece di Vienna Austria

Kota Vienna merupakan salah satu kota terpenting di Eropa,...

Wisata di Bukittinggi yang Penuh Sejarah

Padang tidak selalu menjadi satu-satunya destinasi di Sumatra Barat...
spot_imgspot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here