Memanjakan Diri di Palm Jumeirah Dubai

Dubai selalu penuh eksotis dengan Pal Jumeirah-nya. Pulau buatan mewah di Dubai ini, merupakan salah satu tempat wisata sepanjang 7 mil yang sangat lengkap. Berbentuk pohon palm ini, berisikan vila mewah, hotel bintang lima, taman margasatwa, air terjun, klub pantai, bar-bar keren dan lain-lain. Dari sekian banyak kegiatan yang dapat dilakukan di Palm Jumeirah, lima kegiatan ini mungkin bisa menjadi pilihan yang dapat dilakukan di sini. Yuk kita simak!

Beristirahat di Atlantis

Salah satu landmark di Dubai yang paling terkenal adalah Atlantis. Atlantis merupakan pulau buatan berwarna mawar serta kompleks hotel berbintang lima, sangat eksklusive beristirahat menghabiskan waktu disini. Juga merupakan restoran para selebritas terkenal. Disini juga tersedia berbagai macam hiburan dan rekreasi yang seru dan memikat hati.

Nikmati juga melihat pemandangan sunset dari Penthouse. The Penthouse merupakan hotel khusus, yang memberikan pengalaman yang sangat indah bagi para tamunya. Yah, pengalaman melihat pemandangan cakrawala Marina Dubai dan sunset yang luar biasa menakjubkan. The Penthouse berada di lantai 16 dari ultra-luxe Five Hotel.

Perawatan spa

Nikmati rileksasi dari Talise Ottoman Spa di Jumeirah Zabell Saray. Merupakan salah satu spa paling mewah di Dubai. Tah, spa disini benar-benar memanja tubuh dan membuat pikiran menjadi tenang dan nyaman. Pilihan perawatannya luar biasa menakjubkan, tubuh dilulur dengan coffee peeling, dari berbahan kopi Turki, juga termasuk berendam air hangat dengan beraroma kopi juga. Untuk wajah yang akan di masker, wajah dibalur dengan emas 24 karat, lalu mandi air mawar, serta perawatan tubuh lainnya, yang step by step dilakukan dengan sangat nyaman sekali.

Ada beberapa pilihan paket di spa ini yang bisa diambil. Salah satunya paket ultra-luxe, termasuk menginap semalam untuk dua orang dan makan siang dengan menu kaviar dan champagne.

Skydive Dubai

Bagi traveler yang senang memacu adrenalin, Skydive bisa menjadi pilihan tepat. Butuh nyali besar untuk menikmati permainan ini. Traveler bisa menjajal terjun payung dengan kecepatan yang mencapai 193 km per jam, melompat dari pesawat sambil menikmati pemandangan Dubai yang begitu menarik. Skydive Dubai ini merupakan klub terjun payung tandem, dimana pengunjung dapat melihat Dubai dari udara, dan berujung di Palm Dropzone.

Tur Helikopter City Circuit

Menikmati keseluruhan panorama Dubai, lebih seru jika melihatnya dari atas. Rasa kepuasannya pun sungguh luar biasa. Terutama dapat melihat secara langsung ikon Dubai dari angkasa. Untung itu, ikutilah Tur Helikopter City Circuit. Tur tersebut memakan waktu selama 25 menit dari Atlantis, sambil menikmati pemandangan luas ke Palm Jumeirah, Burj Khalifa dan Burj al Arab, pencakar langit Sheikh Zayed Road, Dubai Creek dan kota tua, Traveler akan merasakan sensasi lain yang luar biasa.

Berenang Bersama Hiu

Berlokasi di Palm Jumeirah Island, bermain di Atlantis Aquaventure Water Park mendapatkan pengalaman seru yang luar biasa. Disini menyediakan berbagai wahana menegangkan, salah satunya adalah Aquaconda, yaitu seluncur air terbesar di dunia yang akan membawa ke dalam perjalanan yang sangat menegangkan dan menjatuhkan Traveler ke dalam tabung terbesar di dunia.

Traveler juga bisa mengambil tube dan mengikuti aliran air sungai yang akan membawa berseluncur melalui saluran air unik Aquaventure yang saling terhubung. Ada satu zona yang biasa disebut Tower of Poseidon, dimana Traveler bisa masuk ke dalam tabung yang berisi hiu dan ikan pari. Bayangkan, berenang yang tidak biasa, yang dapat dilakukan di The Lost Chambers Aquarium ini. Berenang yang tidak biasa, dapat berenang di laguna bersama 65.000 hewan laut, 14 spesies hiu dan pari.

Setelah lelah menikmati wahana tersebut, Traveler dapat menikmati ketenangan dengan bersantai di pantai privat, berburu cinderamata untuk oleh-oleh, atau menikmati santapan lezat di salah satu restoran. Yah, di Lost Chamber Aquarium, Traveler dapat mengagumi berbagai macam makhluk laut seperti hiu, ikan pari, piranha, lobster dan kuda laut di labirin terowongan kaca bawah airnya.(Nil)

Subscribe

Related articles

Mengenal Upacara Tradisional Tabut Bengkulu

Di Bengkulu perayaan Tabut pada mulanya dibawa dan dikembangkan...

Makanan Khas Pangandaran Kelezatannya Hangatkan Perasaan

Menghabiskan waktu liburan di Pangandaran tentu menjadi pilihan yang...

7 Rekomendasi Tempat Wisata di Budapest Hungaria

Ada Paris lain di Eropa, yakni Budapest. Kota ini...

Rekomendasi Tujuan Wisata Terbaik di Pangandaran

Kawasan Pangandaran tentu sudah tidak asing lagi bagi wisatawan...

Mengenal Tari Seudati dari Aceh

Seudati termasuk salah satu tari tradisional Aceh yang dilestarikan...
spot_imgspot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here