Pesona Gua Terawang, Surga Tersembunyi di Blora

Menjelajah Gua Terawang bisa menjadi pilihan yang sangat tepat untuk liburan ketika pandemi COVID-19 pergi. Gua Terawang berada di Desa Kedung Wungu, Kecamatan Todanan, Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Tak melulu pergi berlibur ke pantai atau gunung, menjelajah gua juga sangat menyenangkan, selain berlibur traveler juga bisa belajar tentang bebatuan.

Gua ini berjarak sekitar 32 kilometer arah barat dari pusat Kota Blora. Keindahan dari gua ini juga tak perlu diragukan lagi, traveler akan terpesona saat berada di dalam gua ini. Lokasi gua ini berada di tengah hutan jati, berbeda dengan gua lainnya, gua ini mempunyai keunikan tersendiri. Lubang-lubang bebatuan kapur yang terdapat di langit-langit gua dapat membuat cahaya matahari masuk yang akan menimbulkan bayangan siluet yang sangat indah.

photo by bisniswisata.com

Waktu yang tepat untuk berkunjung di gua ini adalah saat siang hari, karena keindahan gua ini akan semakin terlihat saat sinar matahari mulai masuk ke dalam gua melalui lubang-lubang kecil yang ada di langit-langitnya. Traveler bisa berburu foto cantik dengan pemandangan khas di dalam gua ini.

Untuk menuju ke Gua Terawang, dari posisi kota Blora, traveler harus menuju ke arah pertigaan Pasar Ngawen, kemudian belok ke kanan melintasi jalan menuju ke Japah, Padaan, Ngapus, hingga tiba di Todanan. Kawasan Wisata Gua Terawang ini memiliki luas 13 hektare. Selain Gua Terawang, di kawasan wisata ini juga terdapat lima gua kecil lainnya.

Tentunya, gua-gua yang ada di kawasan Gua Terawang ini memiliki keindahan yang menakjubkan. Banyak spot wisata yang sangat instagramable di kawasan gua ini. Berada di kawasan Gua Terawang sungguh sangat sejuk, karena lokasi gua ini berada di tengah hutan jati yang masih sangat asri.(DT)

Subscribe

Related articles

Mengenal Upacara Tradisional Tabut Bengkulu

Di Bengkulu perayaan Tabut pada mulanya dibawa dan dikembangkan...

Makanan Khas Pangandaran Kelezatannya Hangatkan Perasaan

Menghabiskan waktu liburan di Pangandaran tentu menjadi pilihan yang...

7 Rekomendasi Tempat Wisata di Budapest Hungaria

Ada Paris lain di Eropa, yakni Budapest. Kota ini...

Rekomendasi Tujuan Wisata Terbaik di Pangandaran

Kawasan Pangandaran tentu sudah tidak asing lagi bagi wisatawan...

Mengenal Tari Seudati dari Aceh

Seudati termasuk salah satu tari tradisional Aceh yang dilestarikan...
spot_imgspot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here