Terpikat pada Panorama Taman Batu Granit Tanjung Bintang Lampung

Wisata gunung Batu Granit Tanjung Bintang, salah satu wisata alam yang masih natural di Lampung Selatan, menjadi inceran banyak wisatawan karena menyajikan panorama alam yang cantik dan mempesona.  Pemandangan alamnya benar-benar sangat mengagumkan.  Di gunung yang terletak di desa Srikaton, Kecamatan Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan ini,  memiliki ratusan bongkahan bebatuan yang tersusun secara alami, tanpa ada campur tangan manusia.  Mulai dari ukuran batu-batuan yang kecil sampai yang sangat besar, tersebar menciptakan view karya seni nan alami yang sangat indah.

 

Terpikat pada Panorama Taman Batu Granit Tanjung Bintang Lampung
Memandang perkebunan karet dari atasi batu, Photo by @ruwang_waktu

Susunan batu-batu granit ini terlihat fotogenik, berkolaborasi dengan hijaunya pepohonan di sekitar yang turut menyulap udara di area ini menjadi sangat menyejukkan.  Salah satu batu yang berukuran sangat besar dibanding batu-batu lainnya disana, menjadi ikonik wisata alam Batu Granit Tanjung Bintang ini.  Batu besar yang berdiri kokoh dan sangat gagah ini, tampil diantara hijaunya hamparan kebun karet, menjadi salah satu spot asyik untuk berfoto di kawasan ini.  Yah, spot ini banyak jadi buruan wisatawan milenial dan para pemburu photo yang berkunjung ke objek wisata Taman batu Granit Tanjung Bintang, karena lokasinya sangat instagramable.

Batu besar yang menjadi ikonik objek wisata ini dapat dipanjat oleh pengunjung.  Ada keseruan tersendiri yang dapat dinikmati dari ketinggian batu besar ini.  Dari atas batu, tampak pemandangan yang begitu menakjubkan.  Traveler akan dimanjakan dengan view hamparan kebun karet nan hijau dengan pola tanaman yang rapih.  Pemandangan yang cukup langka terutama bagi warga perkotaan.  Menikmati hijaunya pepohonan perkebunan karet yang dipandang dari tempat yang lebih tinggi.  View ini memang sangat indah.

Terpikat pada Panorama Taman Batu Granit Tanjung Bintang Lampung
Batu yang paling besar jadi ikon wisata ini

Selain menikmati karya seni maha dashyat nan alami, yaitu keindahan alam dari atas batu besar ini, Traveler juga dapat berpose bebas, mengabadikan diri bersama alam di atas batu besar ini. Sungguh, hasil jepretan akan nampak sangat apik dan instagramable.  Selain spot foto keindahan alam serta keunikan bebatuan yang alami, disini juga sudah disiapkan spot foto keren lainnya yang juga sangat cocok untuk di jadikan koleksi di instagram. Pada puncak gunung batu ini juga di bangun spot – spot foto yang kekinian.

Namun, ada satu momen yang paling indah dan sayang ditinggalkan yaitu,  menikmati kepergian sang surya perlahan-lahan meninggalkan bumi.  Yah, sunset di Batu Granit Tanjung Bintang ini sangat indah, menawarkan panorama nan eksotis, penuh daya pikat.  Cahaya yang terpancarkan ketika mentari mulai redup dan siap ditelan bumi, sungguh sangat mempesona, menyatu membaru bersama pemandangan yang ada di gunung ini.  Melihat keelokan sang surya ini, me-refresh pikiran dan kegundahan hati yang selama ini terpendam.

Terpikat pada Panorama Taman Batu Granit Tanjung Bintang Lampung
Menikmati Sunset nan eksotis, Photo by @aminsaputra_11

Traveler yang akan mendatangi Taman Batu Granit Tanjung Bintang ini, sebaiknya membawa makanan dan minuman dari rumah.  Karena kawasan ini lokasinya masih cukup jauh dari warung atau tempat-tempat berjualan makanan.  Saat menuju lokasi wisata ini, Traveler akan melewati perkebunan karet dengan suasana udara yang sangat menyejukkan.  Apalagi vegetasi pepohonannya sangat rapat. Dibawah pohon-pohon karet ini, sudah mulai banyak bebatuan bertebaran dengan berbagai macam ukuran.

Untuk menuju lokasi, butuh waktu 1,5 jam dari Lampung menuju Taman Batu Granit Tanjung Bintang, yang tepatnya berada di perkebunan karet PTPN VII Afeling Bergen, Purwodadi Dalam, Tanjung Bintang, Lampung Selatan.  Jaraknya Sekitar 30 kilometer dari pusat Kota Bandar Lampung dengan waktu tempuh satu setengah jam.  Dan akses jalan menuju lokasi wisata ini juga sudah dibangun sehingga memberi kenyamana bagi Traveler yang ingin berkunjung.

Rute perjalanan menuju Taman Batu Granit Tanjung Bintang yaitu, patokan awal dari Bandar Lampung, Jalan Soekarno Hatta atau dikenal dengan Jalan By Pass. Kemudian Traveler akan menemukan jalan layang (fly over) Kali Balok, setelah bertemu fly over, belok kiri masuk ke Jalan Pangeran Tirtayasa, lalu lurus terus sampai menemukan simpang tiga, kemudian belok kiri masuk ke Jalan Insinyur Sutami. Kemudian jalan terus sampai menemukan Pasar Palputih, dari pasar masih jalan terus hingga menemukan simpang tiga. Lalu belok kanan ke arah Perkebunan Karet PTPN VII.

Terpikat pada Panorama Taman Batu Granit Tanjung Bintang Lampung
Spot Inceran para pemburu foto, Photo by @destinasilampung

Disitu Traveler akan menemukan Desa Bernama Purwodadi Dalem. Nah, dari situ dapat mengikuti jalan masuk menuju Taman Batu Granit Tanjung Bintang.  Gunakan google maps dari handphone untuk lebih memudahkan menemukan lokasi wisata ini. Dalam perjalanan wisata ini, sebaiknya Taveler menggunakan kendaraan pribadi roda dua, karena transportasi umum ke lokasi ini cukup sulit ditemukan.(Puteri)

Subscribe

Related articles

Tradisi Unik Saat Ramadhan di Pontianak

Bulan Ramadhan merupakan satu dari dua belas bulan hijriah yang paling...

Pengalaman Denny Sumargo Hampir Dijemput Maut Saat Traveling

Aktor Denny Sumargo (35) memiliki hobi melakukan jalan-jalan (traveling),...

Kue Khas Aceh Cocok Disajikan untuk Takjil Buka Puasa

Masih bingung mau buka puasa pakai apa? Nah, kue...

Dubai sambut Ramadhan di bawah Sengatan Matahari

Kehidupan di Dubai bisa dikatakan berhenti selama siang hari...

Wisata Religi di Masjid Al Jabbar Bandung

Anda mungkin sudah tidak asing dengan nama masjid yang satu ini...
spot_imgspot_img

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here